Banggakan Kadet Universitas Pertahanan di Gala Dinner ADMM Plus, Prabowo: Kuliah Mereka Full Beasiswa

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 20 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Acara Gala Dinner ASEAN Defence Ministers Meeting Plus 2023 di Hotel Mulia. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

Acara Gala Dinner ASEAN Defence Ministers Meeting Plus 2023 di Hotel Mulia. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

SULAWESIRAYA.COM – Di hadapan menteri pertahanan (Menhan) se-ASEAN dan menhan negara mitra dialog ASEAN, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengaku bangga dengan para kadet mahasiswa Universitas Pertahanan (Unhan).

“Saya merasa bangga kepada anak-anak muda ini. Mereka merupakan kadet dari kementerian kami, Universitas Pertahanan dan merupakan penerima beasiswa penuh (full scholarship),” ungkap Prabowo Subianto.

Prabowo Subianto menyampaikan hal itu di acara Gala Dinner ASEAN Defence Ministers Meeting Plus 2023 di Hotel Mulia, Jakarta, Kamis (16/11/2023) malam.

“Saya merasa sangat bangga kepada mereka, karena banyak dari mereka yang berasal dari daerah-daerah terpencil di Indonesia,” sambungnya.

Meski mereka berasal dari daerah terpencil, Prabowo mengungkap bahwa keberhasilan untuk mendapatkan beasiswa pendidikan ini merupakan usaha mereka sendiri.

Baca artikel lainnya di sini : Kuliah Full Beasiswa, Prabowo Subianto Banggakan Kadet Universitas Pertahanan di Gala Dinner ADMM Plus

“Mereka dapat masuk ke Universitas Pertahanan ini semata-mata karena kemampuan mereka sendiri. Jadi, saya sangat bangga kepada mereka,” jelasnya.

Selain bangga akan keberhasilan mereka untuk bisa mendapatkan beasiswa.

Prabowo juga bangga akan kemampuan mereka dalam menyuguhkan penampilan orkestra yang apik pada acara Gala Dinner ADMM Plus malam itu.

Para kadet mahasiswa Unhan itu, kata Prabowo, memang diminta untuk memainkan instrumen musikal.

“Saya sangat penasaran ketika mereka diminta (untuk bermain instrumen musikal) karena banyak dari mereka yang datang dari desa-desa kecil di wilayah Indonesia.

Tetapi, mereka bisa memainkan instrumen klasik,” ujarnya.

Atas penampilan memukau yang diberikan oleh kadet mahasiswa Unhan, Prabowo berharap para menhan dan delegasi negara yang hadir dapat menikmatinya.

“Saya berharap, Anda semua dapat mengapresiasi penampilan mereka,” pungkasnya.

Kadet mahasiswa yang tampil pada Gala Dinner ini merupakan penerima beasiswa pendidikan S-1 dari Unhan.

Pendirian S-1 Unhan pada tahun 2020 merupakan inisiasi dan arahan langsung dari Prabowo.

Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Kebijakan ini diambil sebagai salah satu langkah Prabowo dalam mempersiapkan sumber daya nasional pertahanan yang mampu merespons setiap dinamika ancaman kini dan di masa depan.

Universitas yang berada di bawah naungan Kementerian Pertahanan ini memiliki jenjang pendidikan S-1 dengan empat fakultas.

Yakni Fakultas Kedokteran Militer; Fakultas Farmasi Militer; Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Militer; serta Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan.***

Berita Terkait

Pesawat Jet Papua Diduga Hasil Korupsi, KPK Tutup Status
Penggeledahan Kementerian Ketenagakerjaan dan Awal Terbongkarnya Dugaan Suap dan Gatifikasi TKA
Kajati Angkat Bicara Soal Peluang TGB Jadi Tersangka dalam Kasus Dugaan Korupsi NTB Convention Center
Kasus Penyaluran Dana CSR BI, Saksi Fauzi Amro dan Charles Meikyansyah Tak Hadir di KPK
Ke Bandara Menuju Qatar, Momen Prabowo Subianto Diantar Langsung Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi
Momen Presiden Recep Tayyip Erdogan Dampingi Prabowo Subianto Sapa Mahasiswa Indonesia di Turki
Makan Bergizi Gratis Sentuh Distrik Homeyo Papua Tengah, Gunakan Bahan dari Kebun Warga
Untuk Bela Palestina, Prabowo Subianto Ajak Negara-negara Anggota Kerja Sama Ekonomi D-8 Kuat Bersama

Berita Terkait

Selasa, 17 Juni 2025 - 17:39 WIB

Pesawat Jet Papua Diduga Hasil Korupsi, KPK Tutup Status

Rabu, 21 Mei 2025 - 14:28 WIB

Penggeledahan Kementerian Ketenagakerjaan dan Awal Terbongkarnya Dugaan Suap dan Gatifikasi TKA

Rabu, 7 Mei 2025 - 16:02 WIB

Kajati Angkat Bicara Soal Peluang TGB Jadi Tersangka dalam Kasus Dugaan Korupsi NTB Convention Center

Sabtu, 3 Mei 2025 - 10:09 WIB

Kasus Penyaluran Dana CSR BI, Saksi Fauzi Amro dan Charles Meikyansyah Tak Hadir di KPK

Senin, 14 April 2025 - 15:46 WIB

Ke Bandara Menuju Qatar, Momen Prabowo Subianto Diantar Langsung Presiden Mesir Abdel Fattah El Sisi

Berita Terbaru

Mantan Gubernur Papua yang juga tersangka korupsi, Lukas Enembe. (X.com @LukasEnembe)

NASIONAL

Pesawat Jet Papua Diduga Hasil Korupsi, KPK Tutup Status

Selasa, 17 Jun 2025 - 17:39 WIB