SULAWESIRAYA.COM – Di hadapan ribuan massa pendukung dari Konfederasi Serikat Pekerja Nusantara (KSPN), calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menegaskan komitmennya.
Prabowo bekerja bersama dengan Gibran Rakabuming Raka dengan sebenar-benarnya serta sejujur-jujurnya untuk rakyat Indonesia jika terpilih di Pilpres 2024.
“Saya berani berdiri di depan rakyat Indonesia, makanya saya minta mandat kepada rakyat Indonesia.”
“Berilah kesempatan kepada kami untuk bekerja sebenar-benarnya, sejujur-jujurnya demi masa depan anak dan cucu kita,” ungkap Prabowo.
Baca Juga:
Makan Bergizi Gratis Sentuh Distrik Homeyo Papua Tengah, Gunakan Bahan dari Kebun Warga
Di Rumahnya Tak Ada Nasi, Siswa SD di Gorontalo Simpan Makanan Gratis untuk Ibu Jadi Viral di Medsos
Prabowo menyampaikan hal itu saat menghadiri deklarasi KSPN di Bandung, Minggu, 14 Januari 2024.
Lihat konten video lainnya, di sini: Main Mobile Legends Bareng Raffi Ahmad dan Gamers Meyden, Catheeez, Gibran Rakabuming Raka Unjuk Gigi
Untuk mewujudkan komitmen itu, Prabowo mengakui dirinya beserta Gibran dan Koalisi Indonesia Maju (KIM) telah menyiapkan sejumlah program yang pro kepada rakyat Indonesia yang diberi nama ‘Strategi Transformasi Bangsa’.
Salah satu program yang terdapat dalam strategi itu adalah memberi makan siang dan susu gratis untuk anak-anak Indonesia.
Baca Juga:
Khusus untuk Mahasiswa, Media Online Ini Siap Bantu Terbitkan Artikel Tugas Kampus di Media Online
Salah Satunya Mencegah Kanker, Inilah 5 Khasiat dan Manfaat Jeruk Purut untuk Kesehatan Jasmani
Dengan program itu, Prabowo meyakini jika nantinya Indonesia akan memiliki generasi penerus bangsa dengan kualitas yang andal dan mumpuni.
Pada akhirnya, Indonesia akan memiliki kemampuan yang setara dengan bangsa-bangsa lain di dunia.
“Kita mulai nanti dengan memberi makan sehat, bergizi untuk seluruh anak Indonesia, termasuk yang masih di kandungan ibunya.”
“Anak-anak Indonesia akan tumbuh cerdas, sel otaknya berkembang dengan baik, dia akan tumbuh dengan tulang-tulang yang kokoh dan kuat, dengan otot yang kuat, dia akan menjadi masa depan Indonesia.”
“Dia akan mampu bersaing dan mengalahkan bangsa-bangsa lain. Dia akan menjadi insinyur, dokter, pengusaha, pekerja modern, nelayan modern, akan jadi bangsa yang modern,” kata dia.
“Sekali lagi, saya katakan, kita mampu sederajat, setara dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Kita mampu!,” tegas Prabowo.
Ia pun mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat Indonesia dapat terus menjaga persatuan dan kesatuan.
Agar bisa mewujudkan apa yang menjadi cita-cita bangsa ini.
“Kita harus hadapi masa depan. Kita buktikan Indonesia akan lebih hebat.”
“Saudara-saudara, jangan mau diadu domba lagi, jangan mau dihasut.”
Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.
“Kita bersatu untuk mengejar masa depan kita yang gemilang,” tegas dia.***