Partai Golkar akan Beri Dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024?

Avatar photo

- Pewarta

Rabu, 2 Agustus 2023 - 09:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat bersama Masyarakat. (Facbook.com/@Prabowo Subianto)

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat bersama Masyarakat. (Facbook.com/@Prabowo Subianto)

INDONESIAOKE.COM – Partai Gerindra menunggu waktu bergabungnya partai politik yang baru saja melangsungkan pertemuan di Bali untuk memberikan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

“Kemarin ada partai yang melakukan pertemuan di Bali, ya infonya sebagian besar atau semua pengurus tingkat provinsinya menyampaikan dukungan ke Pak Prabowo.”

“Kita jadi tinggal nunggu waktunya saja. Kita berdoa agar disegerakan,” kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman, di Jakarta, Selasa, 1 Agustus 2023.

Sebelumnya, Minggu 30 Juli 2023, Ketua DPD I Partai Golkar Kalimantan Barat Maman Abdurrahman mengatakan beberapa DPD I mendorong Partai Golkar untuk merapat ke Partai Gerindra.

Baca artikel lainnya di sini: DPD Partai Golkar Provinsi se-Indonesia Terusik Wacana Munaslub yang Disampaikan Sejumlah Pihak

Dan memberikan dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

“Beberapa DPD I mendorong agar Golkar bisa berkoalisi dengan Gerindra dikarenakan Pak Prabowo kan pernah di Golkar.”

“Dan di pilpres tahun 2014 Golkar pernah berkoalisi mendukung Pak Prabowo,” kata Maman dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu 30 Juli 2023.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengadakan pertemuan jajaran ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi se-Indonesia di Bali, Minggu 30 Juli 2023.

Namun, ketika ditanyakan apakah dua partai politik yang dimaksud akan merapat ke Partai Gerindra di atas adalah Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN), dia enggan menjawabnya.

“Saya belum bisa sampaikan, tapi kalau anda menduga-duga saya enggak bisa larang,” imbuh Habiburokhman.

Habiburokhman hanya mengatakan ada partai-partai politik besar yang hendak merapat ke Partai Gerindra untuk berkoalisi pada Pilpres 2024.

“Pokoknya ada partai-partai besar, infonya saya dapat juga, saya dengar juga, akan bergabung dengan kami, kami minta didoakan,” tutur Habiburokhman.

Habiburokhman juga menyebut ada partai politik di parlemen yang sampai saat ini belum menentukan arah dukungan akan merapat ke Partai Gerindra.

“Partai parlemen juga yang sampai sekarang belum menentukan pilihan, naga-naganya juga akan segera menentukan pilihan berlabuh ke koalisi Pak Prabowo,” ucap Habiburokhman.

Selain itu, Wakil Ketua Komisi III DPR itu mengatakan bahwa ada pula partai politik di luar parlemen akan bergabung bersama Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

“Ada juga yang dari luar parlemen sehingga kita berikhtiar dan berharap koalisi ini akan semakin besar.”

“Dan semakin kita mudah untuk menjalankan agenda-agenda perjuangan melanjutkan keberhasilannya Pak Jokowi ini,” kata Habiburokhman.***

Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Berita Terkait

Pemerintahan Prabowo Mampu Pimpin Indonesia Lebih Baik, Survei Sebut 83,4 Persen Publik Yakin
Pilkada Tangerang Selatan 2024, Partai Demokrat Resmi Dukung Ahmad Riza Patria – Marshel Widianto
Super Lengkap, Daftar 14 Nama Cagub Cawagub yang Diputuskan Partai Gerindra Maju pada Pilkada 2024
PKS Nyatakan Belum Ada Keputusan Terkait Dukungan untuk Bobby Nasution Maju di Pilgub Sumut
Tak Kenal Pelapornya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Penuhi Panggilan Pemeriksaan di Polda Metro Jaya
Sejumlah Pers Daerah dari Pulau Sumatera hingga Pulau Papua Siap Kolaborasi Menangkan Pilkada 2024
PDIP Sebut Momentumnya Soal Peluang Megawati Soekarnoputri Bertemu dengan Prabowo Subianto
Tanggapi Putusan MK, Prabowo Subianto: Terima Kasih kepada Masyarakat dan Fokus Hadapi Masa Depan
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 07:24 WIB

BP Tapera Diminta Menteri Maruarar Bikin Strategi yang Efektif untuk Tarik Minat Masyarakat Berpatisipasi

Kamis, 7 November 2024 - 19:59 WIB

Optimisme Global Menguat, Sektor Finansial dan Energi Jadi Andalan IHSG di November

Kamis, 10 Oktober 2024 - 15:56 WIB

Indonesia Sering Mendapat Penentangan dan Rayuan dari Asing, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Ungkap Alasannya

Rabu, 9 Oktober 2024 - 15:48 WIB

Butuh Pencitraan dan Pemulihan Citra di Media Ekonomi dan Bisnis? Rilispers.com Melayani Publikasi Khusus

Kamis, 26 September 2024 - 15:20 WIB

Agro Media Network Luncurkan Portal Sawitpost.com, Dukung Ketahanan Pangan dan Ketahanan Energi Nasional

Rabu, 18 September 2024 - 09:06 WIB

Pengembangan Ekosistem Ekonomi Syariah di Indonesia Penting, Presiden Jokowi Ungkap Alasannya

Selasa, 17 September 2024 - 15:01 WIB

Dukung Pencitraan dan Pemulihan Citra, Pusat Siaran Pers Indonesia (PSPI) Luncurkan Landing Page Rilispers.com

Selasa, 23 Juli 2024 - 16:02 WIB

Badan Pangan Nasional Apresiasi Sinergi Stakeholder Bangun Stabilitas Jagung dan Perunggasan

Berita Terbaru